SURABAYA, JAWA TIMUR — Aliansi Jurnalis Independen (AJI) bekerjasama dengan Google News Initiative menggelar pelatihan untuk wartawan di Surabaya, pada Sabtu-Minggu, 28-29 April 2018 tentang bagaimana menangkal berita hoaks dan menggunakan media online secara sehat. Pelatihan ini diharapkan bisa membekali wartawan agar menjadi agen perlawanan terhadap penyebaran berita atau informasi hoaks.
Materi mengenai bagaimana mengetahui informasi hoaks atau berita bohong menjadi materi utama yang diberikan kepada puluhan wartawan di Surabaya dan beberapa kota lain di Jawa Timur, pada pelatihan yang digelar Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dan Google News Initiative.
Fasilitator pelatihan, Ika Ningtyas, mengungkapkan pemeriksaan data dan informasi yang diperoleh wartawan menggunakan perangkat yang disediakan Google, merupakan bagian dari tugas jurnalis untuk memverifikasi data sebagai upaya menghindari penyebarluasan hoaks dalam masyarakat. Selain itu, jurnalis juga harus dapat mengamankan informasi yang diperolehnya, agar tidak menjadi alat yang justru membahayakan keselamatan jurnalis.
Selengkapnya di VOA Indonesia
Leave a Reply